Dandim Solo Sidak Serbuan Vaksinasi Covid-19 Dosis Ke-3 di Mall Matahari Singosaren

    Dandim Solo Sidak Serbuan Vaksinasi Covid-19 Dosis Ke-3 di Mall Matahari Singosaren

    SURAKARTA - Kodim 0735/Surakarta menggelar serbuan vaksinasi Covid 19 Dosis ke 3 di Parkiran lantai 3 Mall Matahari Singosaren Kemlayan Surakarta.

    Serbuan vaksinasi yang dilaksanakan di lokasi pertokoan Mall Matahari Singosaren ini mendapatkan respons yang baik dari masyarakat sekitar dan  Masyarakat sangat antusias untuk datang dan mengikuti alur vaksinasi yang dilakukan oleh petugas vaksinator dari Denkesyah Surakarta.

    Hal ini membuktikan bahwa masyarakat  sekitar Mall Matahari menyadari pentingnya vaksinasi untuk menjaga diri dan Keluarga mereka dari Virus Covid 19 yang saat ini melanda Dunia.

    Kesadaran masyarakat saat ini tidak terlepas dari peran TNI - Polri bersama Pemerintah Daerah melalui Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta Dinas Kesehatan yang terus melakukan sosialisasi tentang vaksin Covid-19 secara terus menerus kepada masyarakat, sehingga masyarakat menerima informasi yang akurat.

    Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Devi Kristiono S.E., M.Si mengatakan dirinya berharap dengan kesadaran masyarakat untuk ikut menyukseskan program serbuan vaksinasi ini dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

    "Seperti yang kita ketahui bahwa serbuan vaksinasi kepada seluruh lapisan masyarakat diharapkan akan tercipta herd immunity atau kekebalan komunal sehingga dapat menekan jumlah warga positif Covid-19 di wilayah Surakarta."tuturnya.

    Kepada masyarakat yang belum melaksanakan vaksin, Dandim Solo berpesan untuk tidak khawatir karena pemerintah menjamin vaksin yang diberikan aman dan dapat memberikan manfaat.

    Kegiatan tersebut melibatkan sebanyak 30 orang vaksinator dari Kesehatan Denkesyah Surakarta.  Tercatat sebanyak 690 orang masyarakat Sekitar Mall Matahari telah menerima vaksin tahap ke 3 yang di selenggarakan oleh Kodim 0735/Surakarta ini.

    (Arda 72)

    Surakarta
    Pardal Riyanto

    Pardal Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Kunjungi Swalayan Indomaret, Sertu Murdiyanto...

    Artikel Berikutnya

    Sertu Jhony : Fisik Yang Prima Dapat Menangkal...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Saat Penjahat dan Penjilat Bersatu dalam Kekuasaan, Hasilnya Pengkhianatan Terhadap Bangsa dan Negara
    Dandim 1710/Mimika Dampingi Kasdam XVII/Cenderawasih Dalam Peresmian dan Serah Terima Gudang Logistik BNPB di Distrik Agandugume Sebagai Bentuk Dukungan Pada Pembangunan di Papua Tengah
    Korbrimob Polri Gelar Kejuaraan Menembak Internasional "Brimob Xtreme 2025"
    Kick Off Penerimaan Terpadu Polri 2025. Undangan terbuka Untuk Anak-anak Muda Terbaik Bangsa

    Ikuti Kami