Kunjungi Swalayan Indomaret, Sertu Murdiyanto Sisipkan Himbauan Prokes

    Kunjungi Swalayan Indomaret, Sertu Murdiyanto Sisipkan Himbauan Prokes

    SURAKARTA - Bertempat di Indomaret Plus Jl.Slamet Riyadi Kelurahan Purwosari Kecamatan Laweyan, Babinsa Kelurayhan Purwosari Koramil 1/Laweyan Kodim 0735/Surakarta Sertu Murdianto dan Serda Teguh Pria bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pengecekan Protokol Kesehatan dalam rangka pelaksanaan PPKM untuk menekan penyebaran Covid 19 di wilayah Kelurahan Purwosari, Kamis (24/02/2022).

    Sertu Murdianto menegaskan kehadiran dirinya tidak lain dan tidak bukan untuk tetap menghimbau warga atau pengunjung Indomaret plus agar menerapkan protokol kesehatan dengan baik dan benar terutama pada penggunaan masker maupun mencuci tangan.

    "Kegiatan ini penting karena sedikit banyak akan mempengaruhi dan mengurangi penyebaran covid 19, intinya di kembalikan lagi terhadap individu masing masing kalau malas tau dengan kesehatannya pasti tidak akan memakai masker, harusnya warga semakin sadar akan situasi ini untuk itu kita tidak bosan bosannya tetap menghimbau warga agar selalu patuh dan taat pada protokol kesehatan."ujarnya.

    "Dalam pemantauan di lapangan pembeli dan pelayan sudah menerapkan protokol kesehatan terutama menggunakan masker pada saat berbelanja kita juga menghimbau kepada pelayan Indomaret plus agar tidak segan-segan menegur warga yang hendak membeli kebutuhan untuk menerapkan protokol kesehatan terutama harus menggunakan masker saat berbelanja."imbuhnya.

    "Kami memberikan himbauan prokes saat pelaksanaan PPKM ini yang meliputi batasan dalam pelaksanaan kegiatan kemasyarakatan untuk selalu menggunakan masker saat beraktifitas, menjaga jarak, mencuci tangan sebelum dan sesudah berbelanja dan menghindari kerumunan serta membatasi mobilitas ini semua untuk mencegah penyebaran covid 19."pungkasnya.

    (Arda 72)

    Surakarta
    Pardal Riyanto

    Pardal Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Cegah Covid-19, Babinsa Kelurahan Manahan...

    Artikel Berikutnya

    Dandim Solo Sidak Serbuan Vaksinasi Covid-19...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Saat Penjahat dan Penjilat Bersatu dalam Kekuasaan, Hasilnya Pengkhianatan Terhadap Bangsa dan Negara
    Dandim 1710/Mimika Dampingi Kasdam XVII/Cenderawasih Dalam Peresmian dan Serah Terima Gudang Logistik BNPB di Distrik Agandugume Sebagai Bentuk Dukungan Pada Pembangunan di Papua Tengah
    Korbrimob Polri Gelar Kejuaraan Menembak Internasional "Brimob Xtreme 2025"
    Kick Off Penerimaan Terpadu Polri 2025. Undangan terbuka Untuk Anak-anak Muda Terbaik Bangsa

    Ikuti Kami